Apa yang dimaksud dengan Software Process?
Sejak tahun 1968, pengembangan perangkat lunak memasuki babakan baru dengan mengadopsi pendekatan system engineering. Pendekatan pengembangan perangkat lunak dengan system engineering bermakna bahwa perangkat lunak dikembangkan menurut kaidah keteknikan yang mengikuti urutan langkah-langkah logis tertentu.
Sommerville mengartikan software process sebagai:
Software processes are the activities involved in producing and evolving a software system. They are represented in a software process model
Selanjutnya, Sommerville mengusulkan bahwa aktivitas umum dari Software Process tersebut adalah:
specification, design and implementation, validation and evolution.
Pressman, melihat software process dari sudut pandang praktis. Lihatlah sebuah Video tayangan berikut ini:
Pendekatan Pressman pada software process adalah communication, planning, modeling dan deployment.
Singkatnya, dalam memahami pengembangan perangkat lunak secara engineering, terdapat langkah-langkah logis yang berurutan tertentu (sebagai proses) yang akan menghasilkan perangkat lunak.
Menurut Sommerville,
terdapat beberapa software process yang berkembang sekarang ini, diantaranya adalah:
1) Model Waterfall
2) Model Perkembangan Evolutionary
3) Model Pengembangan Formal System
4) Model Pengembangan Guna-Ulang (reused-based)
Selanjutnya software process ini "diterjemahkan" menjadi langkah-langkah logis pada metodologi pengembangan perangkat lunak, seperti misalnya RAD, WebEng, RUP ataupun AUP.
Menurut Sommerville,
terdapat beberapa software process yang berkembang sekarang ini, diantaranya adalah:
1) Model Waterfall
2) Model Perkembangan Evolutionary
3) Model Pengembangan Formal System
4) Model Pengembangan Guna-Ulang (reused-based)
Selanjutnya software process ini "diterjemahkan" menjadi langkah-langkah logis pada metodologi pengembangan perangkat lunak, seperti misalnya RAD, WebEng, RUP ataupun AUP.