Sabtu, 23 Juni 2012

Sistem Pendidikan Tinggi

Sebagai seorang dosen yang telah diberi kewenangan untuk membimbing mahasiswa membuat skripsi, maka saya diberikan penugasan untuk mengikuri Workshop Bimbingan dan Konseling Dosen Pembimbing Skripsi. Kegiatan workshop ini diselenggarakan oleh LP3 Universitas Sam Ratulangi Manado. Kegiatan yang dilangsungkan selama 2 (dua) hari tersebut, memberikan banyak teori, arahan dan tips2 dalam melakukan pembimbingan skripsi mahasiswa.


Salah satu materi yang diterangkan dalam Workshop tersebut adalah tentang Sistem Pendidikan Tinggi Yang Menjamin Mutu. Materi ini dibawakan dengan menarik oleh Prof Dr Jeany Polii - Mandang, yang juga adalah Pembantu Rektor 1 Universitas Sam Ratulangi. Suasana workshop menjadi hangat dan penuh tawa, tatkala ibu Purek 1, menjelaskan banyak hal terkait sistem pendidikan tinggi dalam lingkungan Unsrat dengan sangat terbuka. Tanya jawab pun tak terelakkan, yang membuat suasana workshop menjadi sangat bermakna bagi setiap peserta.


Berikut adalah beberapa gambar yang ditunjukkan dalam workshop Sistem Pendidikan Tinggi Yang Menjamin Mutu


(gambar dibuat oleh @tigor)

Gambar diatas terkait dengan adanya tiga sistem utama dalam penyelenggaraan universitas: yakni sistem tata kelola, sistem akademik dan sistem tata pamong. Ketiga sistem ini yang saling-hubung dalam universitas. Dimana, bagian terutama ada pada Sistem Akademik. Kedua sistem lainnya, yakni sistem tata kelola dan sistem tata pamong, mendukung Sistem Akademik. Pada dasarnya Sistem Akademik menerima input dari masyarakat dan menghasilkan keluaran sarjana, yang akan kembali pada masyarakat.


Sedangkan sistem akademik itu sendiri, dapat dilihat pada Gambar dibawah ini secara terperinci:




(Gambar dibuat oleh @RealAldi)

Sistem akademik memiliki sub-sistem yang banyak dan rumit. Meskipun demikian, inti dari sistem akademik itu adalah Proses Pembelajaran. Inputnya adalah Mahasiswa Baru, dan Outputnya adalah Kelulusan (seorang Sarjana). Proses Pembelajaran "dipengaruhi" oleh Masyarakat Akademik, Kepemimpinan (pengelolaan) dan Penjaminan Mutu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar